Merayakan hari jadi Program Studi (Prodi) Arsitektur ke-54, Prodi Desain Produk ke-14, dan Magister Arsitektur ke-2, Fakultas Arsitektur dan Desain Universitas Kristen Duta Wacana (FAD UKDW) menggelar rangkaian acara perayaan. Rangkaian kegiatan diawali dengan acara Sharing Session bertema “Circular Creation” – Becoming The Person You Want To Be pada hari Kamis, 9 Mei 2019. Kegiatan berupa sesi sharing dan refleksi fakultas ini dihadiri oleh para Pegawai Pendukung Akademik (PPA) dan Pegawai Akademik (PA) di lingkungan FAD serta alumni.
Menurut Sekar Adita, M.Sn. selaku Ketua Panitia, tema yang diangkat bertujuan untuk mengingatkan keluarga besar FAD agar selalu dipengaruhi dan berinteraksi dengan lingkungan sekitar dan sesama dalam berkarya dan bekerja. Interaksi yang terjalin dan membentuk lingkaran yang tidak terputus ini akan mampu membentuk diri menjadi apa yang kita mau. Ini merupakan hal yang penting untuk menciptakan keunikan yang memperkaya lingkungan FAD. Diharapkan dengan diadakannya kegiatan seperti ini para PPA dan PA mendapatkan tambahan ilmu serta pengalaman yang dapat diaplikasikan dalam kegiatan di lingkungan FAD.
Dalam Sharing Session ini turut hadir beberapa pembicara yaitu Evi Natalia Lisdayanti, S.Ds. (alumni Desain Produk UKDW – Gramedia, Jakarta), Novi Kristinawati Sunoto, S.T. (alumni Arsitektur UKDW – Atur Ruang Workshop), Robertus Agung Prasetya, S.E., M.M (Direktur CV. Karya Wahana Sentosa/KWaS Furniture), serta Pdt. Dr. Handi Hadiwitanto, M.Th. (Wakil Rektor IV UKDW). Para pembicara memaparkan hal-hal terkait kesiapan diri dalam menghadapi era Industri 4.0 yang sudah didepan mata yang menjadi acuan dalam kegiatan mengajar dan belajar, serta cara bersikap dalam membentuk diri yang baik bagi sesama dan lingkungan. Acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan dari para dosen FAD dan mahasiswa Prodi Desain Produk.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan puncak perayaan yang diadakan pada hari Jumat, 10 Mei 2019 di Atrium Didaktos UKDW dan dihadiri oleh seluruh staf, dosen, serta mahasiswa FAD. Kegiatan ini merupakan bentuk ucapan syukur dan refleksi yang bertujuan untuk mempererat ikatan seluruh keluarga besar FAD yang terdiri dari staf, dosen, dan mahasiswa. Selain itu perayaan ini menjadi sebuah bentuk media promosi FAD ke khalayak luas.
Tema “Fountain of Creation” dipilih karena ingin menunjukkan bahwa walaupun FAD menghasilkan karya yang berbeda-beda tetapi tetap berasal dari hal sama yaitu pola pikir yang kreatif dan memiliki keinginan yang satu untuk terus menghasilkan karya yang lebih baik lagi dari sebelumnya. Lebih lanjut, Sekar menyampaikan bahwa perayaan ini merupakan kegiatan yang sangat ditunggu oleh para mahasiswa dan dosen karena kegiatan seperti ini menjadi salah satu sarana untuk mengakrabkan diri dan lebih mengenal satu dengan yang lain. Perayaan diawali dengan persembahan tari-tarian dari Unit Kegiatan Kebudayaan (UKKb) Cendana, lalu dilanjutkan dengan renungan oleh Pdt. Nani Minarni, S.Si, M.Hum selaku Pendeta Universitas (PU) dan penyerahan hadiah untuk para pemenang lomba, serta penampilan dari dosen dan mahasiswa FAD.
Menutup rangkaian acara perayaan, dilakukan prosesi pemotongan tumpeng oleh Dr. Ing. Wiyatiningsih, S.T., M.T. selaku Dekan FAD, yang diserahkan kepada Dr.-Ing. Sita Y. Amijaya selaku Ketua Program Studi (Kaprodi) Arsitektur, Eddy Christianto, M. T selaku Kaprodi Desain Produk, serta Prof. Ir. Titien Saraswati, M.Arch., Ph.D selaku Kaprodi Magister Arsitektur, dan Yohanes Satyayoga Raniasta, S.T., M.Sc selaku Ketua Program Profesi Arsitektur UKDW. (Sekar)